Belajar HTML Part 7 Membuat Tulisan Miring dan Tebal di HTML


Bertemu lagi dengan pembahasan warung belajar mengenai tutorial html, di dalam tutorial sebelumnya kita sudah belajar mengenai bagaimana membuat judul dengan menggunakan tag <h1> hingga <h6>, dalam tutorial kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana cara untuk membua tulisan miring dan tebal di HTML.





Membuat Tulisan Miring dan Tebal di HTML





untuk membuat tulisan dengan mode tebal dan miring anda bisa menggunakan tag dibawah ini :





a. <b> ataupun <strong> digunakan untuk membuat text tebal





b. <i> ataupun <em> digunakan untuk membuat text miring





silahkan anda tuliskan skrip dibawah ini pada text editor :





<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Contoh Huruf Tebal dan Miring</title>
</head>
<body>
<b>Text tebal dengan menggunakan tag bold</b>
<br/>
<i>Text miring dengan menggunakan tag italic</i>
<hr/>
<strong>Text tebal dengan menggunakan tag strong</strong>
<br/>
<em>Text miring dengan menggunakan tag em</em>
</body>
</html>




jika kita buka di browser hasilnya adalah seperti berikut ini :





Tag text tebal dan miring HTML




nah terlihat anda bisa membuat text tebal dengan menggunakan tag <b> ataupun < strong>, dan anda juga bisa membuat text miring dengan menggunakan tag <i> ataupun tag <em>





lho kok ada 2 tag yang memiliki fungsi yang sama, jadi begini ceritanya tag <b> dan <i> telah tersedia lebih dulu di html versi awal, tetapi di html versi 4.01 kedua tag dianggap sudah tidak cocok untuk digunakan sehingga berstatus (deprecated). Lalu keluar deh tag <strong> dan <em> untuk menggantikan tag <b> dan <i>.





Pada era HTML 5 kedua tag ini diperbolehkan kembali untuk digunakan, jadi silahkan memilih tag mana yang akan anda gunakan,





Sekian dulu untuk tutorial kali ini kita akan lanjutkan lagi di tutorial selanjutnya.


Lebih baru Lebih lama