Belajar HTML Part 8 Membuat Garis bawah dan Coretan pada text HTML


Membuat Garis Bawah dan Coretan pada Text HTML





di dalam html terdapat tag yang digunakan untuk membuat garis bawah dan coretan pada text, adapun tag yang digunakan adalah :





a. <s> dan <del> digunakan untuk memberikan coretan di text





b. <ins> dan <u> digunakan untuk memberikan garis bawah di text





coba anda tuliskan skrip dibawah ini text editor anda :





<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Contoh Huruf dengan garis bawah dan Coretan</title>
</head>
<body>
<u>Text dengan garis bawah dengan menggunakan tag u</u>
<br/>
<ins>Text dengan garis bawah dengan menggunakan tag ins</ins>

<hr/>
<s>Coretan text dengan menggunakan tag s</s>
<br/>
<del>Coretan text dengan menggunakan tag del</del>
</body>
</html>




lalu silahkan anda buka filenya di browser :





tag garis bawah dan coretan di html




terlihat anda bisa membuat garis bawah pada text dengan menggunakan tag u dan tag ins, dan anda juga bisa membuat coretan pada text dengan menggunakan tag s dan del.





kenapa kok masing masing fitur  baik itu garis bawah dan coretan bisa menggunakan 2 tag , alasannya karena tag <u> dan tag <s> sudah tergantikan oleh tag <ins> dan tag <del> di era HTML 5, tetapi di HTML 5 untuk tag <u> dan tag <s> juga masih bisa digunakan, jadi terserah anda bisa menggunakan tag yang mana.





jadi kurang lebih seperti itu tutorial mengenai bagaimana cara membuat garis bawah dan coretan pada text HTML, sampai jumpa di tutorial selanjutnya.


أحدث أقدم